Cara Membuat Kue Bolu Pisang

Pisang tidak habisnya dibuat kreasi makanan enak lagi nikmat. Nah, Bolu pisang salah satu contohnya, bermodalkan buah pisang maka anda sudah bisa menghasilkan sajian enak Kue Bolu Pisang.

Berikut langkah Cara Membuat Bolu Pisang Yang Enak:


Bahan dan Bumbu :

1. Tepung terigu 1 gelas
2. pisang ambon 4 buah
3. gula pasir 1 gelas
4. keju parut 1 cup
5. baking powder 1/3 sendok teh
6. telur ayam 5 butir
7. mentega 100 gram

Cara Membuatnya :

  • Pertama, Kocoklah telur serta gula menggunakan Mixer hingga mekar. Bila ada, sebaiknya pakailah mixer otomatis
  • Selanjutnya, keju parut, bagi jadi 2 bagian. Satu masukkan dalam adonan. kocoklah lagi supaya keju tersebut menyatu dengan adonan
  • Kemudian, masukanlah 4 pisang ambon yang dihaluskan lebih dulu, pisang tadi dimasukkan dalam adonan, usahakanlah pisang ambon agar tercampur sempurna bersama adonan, caranya yakni adonan tersebut haruslah sering diaduk sehabis pisang halus ditambahkan
  • Berikutnya, lelehkan mentega, lantas tambahkanlah kedalam adonan. aduklah lagi supaya mentega menyebar keseluruh adonan (gunakanlah spatula)
  • Langkah kelima, siapkanlah loyang, kemudian olesilah mentega lantas taburi dengan tepung terigu.
  • Apabila loyangnya telah disiapkan, tuangkanlah adonan kue bolu tadi kedalamnya. keju parut yang tersisa taburkanlah dibagian atas adonan
  • Langkah terakhir, pangganglah adonan lebih kurangnya 30 menit ataupun sampai bolu matang sempurna
  • Dan Akhirnya kue Bolu Pisang siap disajikan.

Cara Membuat Kue Donat Kentang


Catatan:

Resep serta Cara Membuat Bolu Pisang ini sangatlah mudah dipraktekkan dirumah
Suka artikel ini ?

About Admin

Admin Blog

Join This Site Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Silakan berkomentar dengan sopan